PELATIHAN PEWARNAAN WAYANG BEBER SEBAGAI WAHANA EDUKASI DAN TRANSFORMASI KEARIFAN LOKAL
Abstract
Kearifan local merupakan satu bentuk asset dengan signifikansi tinggi bagi suatu bangsa dan egara, terbentuk oleh aspek-aspek keutamaan yang berakar dari proses berbudaya manusia pelakunya. Permasalahan penting muncul ketika banyak wujud kearifan lokal tergerus oleh faktor-faktor dari dalam maupun luar lingkungan budaya yang mengakibatkan lunturnya nasionalisme generasi muda. Upaya peningkatan kepedulian dan partisipasi generasi baru terhadap kearifan lokal perlu dilakukan oleh pihak yang berkepentingan dengan berbagai cara dan wahana sebagai wujud edukasi dan transformasi nilai-nilai keutamaan untuk digunakan sebagai pedoman hidup berbangsa dan bernegara saat ini dan mendatang.
Wayang Beber merupakan satu wujud kearifan local khususnya di Surakarta, mempunyai keunikan pada aspek cerita dan alat peraga lakonnya. Pelatihan pewarnaan wayang beber pada siswa Sekolah Menengah Atas mempunyai tujuan penting yaitu memberi stimulant kepedulian dan partisipasi aktif terhadap peraga wayang beber oleh generasi muda yang diharapkan berlanjut pada tahap yang lebih berdaya guna. Metoda tutorial work-shop oleh pihak berkompeten dalam kelas diaplikasi dalam proses edukasi dan transformasi nilai-nilai keutamaan dalam wayang beber.
Beberapa hasil penting yang dicapai dalam kegiatan ini adalah tingkat partisipasi siswa, tingkat apresiasi siswa terhadap wayang beber dan kontribusi melukis wayang beber dalam mekanisme pembelajaran tingkat menengah atas.Full Text:
PDFReferences
Atmosudiro. (2008). Jawa Tengah Sebuah Potret Warisan Dunia. Balai Pelestarian Peninggalan Purbakala Jawa Tengah.
Kuntjaraningrat. (1983). Kebudayaan, Mentalitas dan Pembangunan. Gramedia Jakarta.
Sunu Pustaka Baluwarti Surakarta
Sutedja, S. B. (1985). Percerminan Nilai Budaya dalam Arsitektur Indonesia. Djambatan Jakarta.
Tanudjaja. (1992). Wujud Arsitektur sebagai Ungkapan Makna Sosial Budaya Manusia. Universitas Atma Jaya Yogyakarta.
Refbacks
- There are currently no refbacks.