PENERAPAN KONSEP ISLAMI DAN NUANSA RELIGI PADA DESAIN SMA MTA SURAKARTA

Aisyah Aisyah, Samsudi Samsudi, Ana Hardiana

Abstract


SMA MTA Surakarta adalah sekolah yang didirikan oleh Yayasan Majlis Tafsir Al-qur'an berpusat di Surakarta dengan tujuan membawa siswa lebih dekat pada Al-Qur'an, dengan upaya untuk membangun masyarakat islam dalam lingkungan keseharian. Sekolah juga memberikan pengetahuan dan teknologi kepada siswa sehingga siswa dapat bersaing di arena global. Tujuan yang ingin dicapai sekolah didukung dengan menyediakan fasilitas asrama, sehingga siswa dapat menerapkan kurikulum islam dalam kegiatan sehari-hari. Sekolah menengah atas berbasis Islam dengan fasilitas asrama adalah sekolah yang menekankan pendidikan kemandirian bagi para siswa. Fasilitas asrama diterapkan untuk dapat memaksimalkan pencapaian visi dan misi sekolah. Prinsip islam yang ditekankan pada perancangan bangunan adalah pemisahan area siswa putra dan siswa putri di lingkungan sekolah. Prinsip dasar sistem islamic boarding school berdasar pada 2 aspek penting, yaitu penerapan konsep Islami dan nuansa religi. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian adalah penelitian terapan dengan eksplorasi ide dan pengumpulan data. Eksplorasi ide dan pengumpulan data kemudian disimpulkan dan diubah menjadi pedoman untuk membuat analisis desain. Aplikasi konsep islami dan nuansa religi berupa pemisahan wadah aktivitas antara siswa putra dan putri, keselarasan dengan alam, efisiensi, kenyamanan serta interpretasi kesadaran manusia terhadap Allah SWT. Hal ini diterapkan pada penataan tapak, tata ruang, sirkulasi serta tampilan dan orientasi massa.

Full Text:

PDF

References


Almath, Muhammad Faiz. 2004. 1100 Hadist Terpilih (Sinar Ajaran Muhammad). Jakarta: Gema

Insani Press

Dahlan, Zaini. 1997. Qur’an Karim dan Terjemahan Artinya. Surat 13 : 3-4. Yogyakarta: UII Press

Dahlan, Zaini. 1997. Qur’an Karim dan Terjemahan Artinya. Surat 24 : 30-31. Yogyakarta: UII Press

Meifuzi, Shely, Wulandari dan Ratri. 2004. “Sekolah Menengah Islam Terpadu Nurul Fikri”. Bandung:.

Institut Teknologi Bandung

Muchlis, Aulia Fikriarini. 2009. Masjid: Bentuk Manifestasi dan Kebudayaan. El-Harakah Volume 11.

Malang: UIN Maulana Malik Ibrahim

Rasdi, Mohd, Mohd Tajuddin. 2003. Traditional Moslem Architecture in Malaysia. Monograph Kalam

Volume 2. Fakulti Alam Bina. University Teknologi Malaysia


Refbacks

  • There are currently no refbacks.