ASPEK AKSESIBILITAS PADA PASAR INDUK AJIBARANG

Caristha Hazellia Putri, Mohammad Muqoffa

Abstract


Keberadaan pasar sebagai sarana pemenuhan kebutuhan masyarakat serta ruang publik yang menghubungkan masyarakat, aktivitas, arsitektur, dan budaya memegang arti penting bagi suatu daerah. Oleh karena itu, perlu dipastikan bahwa fungsi bangunan pasar dapat berjalan dengan baik, salah satunya pada unsur aksesibilitas. Dewang dan Leonardo (2010) berpendapat bahwa aksesibilitas adalah kesempatan yang diberikan kepada setiap orang, termasuk difabel dan lanjut usia, untuk menjadi setara dalam segala aspek kehidupan dan penghidupan karena Tuhan tidak menciptakan semua manusia dengan kecerdasan dan kemampuan yang sama. Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi aksesibilitas Pasar Induk Ajibarang menggunakan pendekatan evaluasi purna huni. Standar yang digunakan adalah SNI Pasar Rakyat dengan metode deskriptif kualitatif. Penelitian ini menghasilkan rekomendasi desain berdasarkan analisis yang telah dilakukan.

Full Text:

PDF

References


Badan Standardisasi Nasional (2015). SNI 8152:2015-Pasar Rakyat. Jakarta: BSN

Hartoyo, Hanses., & Sentoni (2018). KRITERIA RUANG PUBLIK KALIJODO PENDUKUNG AKSESIBILITAS DAN PENINGKATAN AKTIVITAS. Jurnal Teknik Arsitektur ARTEKS, 2(2), 113-123.

Ihsandi, Ezy Natan., & Hidayati, Rini (2023). IDENTIFIKASI AKSESIBILITAS PASAR TANGGUL SURAKARTA

SEBAGAI BANGUNAN RAMAH DIFABEL. SIAR-IV

Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (2006). Peraturan Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Nomor 30/PRT/M/2006 Tahun 2006 tentang Pedoman Teknis Fasilitas Dan Aksesibilitas Pada Bangunan Gedung Dan Lingkungan

Machfud, Muhammad ., & Harsitanto, Bangun I.R (2020). KAJIAN AKSESIBILITAS PADA TAMAN KOTA (STUDI KASUS: TAMAN BENDUNGAN PLERED, SEMARANG). I M A J I, 9(5), 571-580.

https://ejournal3.undip.ac.id/index.php/imaji/issue/viewFile/1505/82

Sudibyo, S. (1989). Aspek Fungsi dan Teknis Post Occupancy Evaluation dan Beberapa Metodologi Penelitian. Usakti


Refbacks

  • There are currently no refbacks.